IAS Siapkan Layanan Terbaik Bagi Jemaah Haji 2024 

JAKARTA, 11 Mei 2024 – PT Integrasi Aviasi Solusi atau InJourney Aviation  Services (IAS) bersama anak usahanya memastikan siap memberikan pelayanan terbaik bagi para Jemaah Haji yang akan berangkat ke Tanah Suci Th 2024.  Keberangkatan kloter pertama dipersiapkan mulai dari Asrama Haji Pondok  Gede, Jakarta Timur akan diberangkatkan pada tanggal 12 Mei 2024 menuju Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. 

Berdasarkan Rencana Perjalanan Haji (RPH) 1445 H/2024 yang diterbitkan  Kementerian Agama (Kemenag) RI tertanggal 3 Januari 2024, Jemaah Haji  Indonesia gelombang pertama akan diberangkatkan dari Tanah Air menuju  Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) di Madinah dan  jemaah gelombang kedua diberangkatkan menuju Bandara King Abdul Aziz  International Airport (KAAIA) di Jeddah. Tema ibadah haji Th 2024 adalah  “Ramah Lansia”. Layanan jemaah haji ini menjadi fokus  Kemenag untuk saat ini, karena jumlah lansia berusia 65 tahun ke atas mencapai kurang lebih 45.678 orang atau  21,41%.

Direktur Utama InJourney Aviation Services (IAS), Bapak Dendi Danianto, menegaskan, dalam rangka keberangkatan jemaah haji Th 2024, IAS memiliki  peran dan kontribusi dalam proses persiapannya, diantaranya adalah layanan  ground handling, facility care dan manpower services. Dengan tema layanan haji  “Ramah Lansia”, kami memahami betapa pentingnya memberikan perhatian  khusus bagi para lansia dalam menjalani ibadah haji, ada 11 embarkasih dengan  total jemaah kurang lebih sekitar 230.000 orang, secara pengerjaannya  dibutuhkan fokus khusus dari IAS dan Gapura secara operasional dalam

menangani kegiatan ini,” tujuan utama kami adalah untuk memastikan bahwa  setiap jemaah haji, termasuk yang lanjut usia, dapat menjalani perjalanan  mereka dengan nyaman dan aman,” ucapnya.

Contact Person: Cindy Juwita (Public Relation Division Head Corporate Communication)
Email : corcomm@ias.id

Tentang InJourney Aviation Services

PT Integrasi Aviasi Solusi, atau InJourney Aviation Services (IAS), adalah subholding dari PT Aviasi Pariwisata Indonesia, atau Injourney. IAS resmi dibentuk pada 04 Januari 2024 sebagai hasil konsolidasi sembilan anak usaha di bawah AP 1, APII, dan Garuda. IAS fokus pada seluruh kegiatan yang berkaitan dengan layanan bandara dan kargo, dengan empat portofolio bisnis utama: Ground Handling & Cargo Terminal, Logistics, Hospitality, dan Operations Support. IAS menawarkan 12 layanan penerbangan dan logistik yang kompeten dan kompetitif. Visi kami adalah menjadi penyedia layanan aviasi serta logistik dan kargo yang profesional dan kompeten di Indonesia dan regional.

Share:

More Posts

id_ID