JAKARTA, 08 Mei 2025 – PT Integrasi Aviation Solusi atau InJourney Aviation Services (IAS) selaku sub-holding dari InJourney, menggelar acara Legal Forum Unplugged InJourney Group di Ballroom Grand Mercure Kemayoran, Jakarta Pusat.
Acara Legal Forum InJourney Group ini dihadiri oleh Direksi IAS, Bapak Israwadi selaku Direktur Human Capital IAS, Bapak Reza Topobroto selaku Corporate Legal Group Head InJourney, Bapak Robby Saputra selaku HC Development & Sustainability Group Head InJourney, Ibu Ingkan Simanjuntak selaku Legal Director & Head of Office of General Counsel KPMG Indonesia, Ibu Devyana Oktaviani Saputri selaku PGS Legal Group Head IAS beserta jajaran dan perwakilan legal dari seluruh member InJourney Group (Angkasa Pura Indonesia, Hotel Natour Indonesia, Sarinah, ITDC, dan TWC) dan IAS Group (Gapura, IASS, APS, IASH dan IASP). Tidak hanya tim Legal InJourney Group, acara ini juga dihadiri oleh tim Human Capital, Corporate Strategy & Business Development serta Finance dari InJourney.
Kegiatan ini bertujuan untuk menyatukan pandangan legal team di InJourney Group tentang bagaimana legal memainkan perannya dalam memberikan dampak yang signifikan bagi bisnis perusahaan. Mengusung tema “Effective & Impactful Legal Team”, forum ini menghadirkan diskusi terbuka yang membahas peran legal yang tidak lagi sekedar penjaga gerbang kepatuhan atau compliance gatekeeper, tetapi bertranspormasi menjadi mitra strategis yang memahami arah bisnis dan berkontribusi pada pencapaian tujuan perusahaan, mendukung tata kelola perusahaan, manajemen risiko, hingga pengambilan keputusan strategis.
Dalam sambutannya, Direktur Human Capital IAS, Bapak Israwadi, menekankan pentingnya peran tim hukum tidak hanya sebagai penjaga kepatuhan, namun juga sebagai mitra strategis bisnis. “Tim hukum yang efektif harus mampu menjadi katalisator dalam pengambilan keputusan strategis perusahaan. Melalui forum ini, kami ingin membangun sinergi dan meningkatkan kapabilitas hukum secara kolektif serta mendorong transformasi peran tim hukum dari sekadar compliance menjadi business enabler yang memberikan nilai tambah nyata bagi perusahaan”, ucapnya.
Bapak Reza Topobroto selaku Corporate Legal Group Head InJourney mengatakan, “Forum ini juga menjadi momentum penting untuk membangun budaya kerja yang kolaboratif, adaftif, dan berorientasi solusi dalam menghadapi tantangan hokum yang kompleks di industri pariwisata maupun aviasi nasional, termasuk isu kepatuhan regulator, transformasi digital, dan tata kelola risiko hukum yang semakin kompleks”, sambungnya.
Melalui forum ini, InJourney Group menegaskan komitmennya untuk terus mendorong kolaborasi dan pengembangan kompetensi hokum internal yang adaptif, menumbuhkan pola pikir inovatif, serta membangun komitmen untuk tim legal yang efektif dan berdampak di InJourney Group.
Contact Person: Cindy Juwita (Public Relation Division Head)
Email : corcomm@ias.id
Tentang InJourney Aviation Services
PT Integrasi Aviasi Solusi atau InJourney Aviation Services (IAS) merupakan sub holding dari PT Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney. InJourney Aviation Services yang resmi dibentuk pada 4 Januari 2024 merupakan konsolidasi sembilan anak usaha dibawah AP 1, APII dan Garuda yang akan fokus pada seluruh kegiatan yang berkaitan dengan layanan bandara and kargo. 5 portfolio bisnis utama IAS yaitu: Cargo & Logistics, Ground Handling, Hospitality, Operations Support, dan Property dengan memberikan 15 layanan penerbangan dan logistik yang kompeten dan kompetitif. Visi IAS menjadi penyedia jasa layanan aviasi dan logistik & kargo yang profesional dan kompeten di Indonesia dan regional.