Dukung Kelestarian Ekosistem Laut, InJourney Aviation Services Lakukan Penanaman Terumbu Karang di Gili Putih Sumberkima, Bali

JAKARTA, 16 April 2025 – Dalam upaya memperkuat komitmen terhadap Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT Integrasi Aviation Solusi atau InJourney Aviation Services (IAS) sebagai bagian dari InJourney Group, melaksanakan program InJourney Green melalui penanaman terumbu karang di Gili Putih, Sumberkima, Bali dihadiri Direktur Keuangan & Manajemen Resiko IAS, Direktur Human Capital IAS-S, Sustainability Division Head PT Aviasi Pariwisata Indonesia, dan Ketua Yayasan Metamorfosa.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung pemulihan ekosistem pesisir, penyerapan emisi karbon, serta pelibatan aktif masyarakat dalam konservasi lingkungan dan juga sebagai bentuk kontribusi aktif BUMN dalam keberlanjutan jangka panjang. Terumbu karang memiliki peran penting sebagai habitat berbagai spesies laut, pelindung alami pantai dari abrasi, dan daya tarik wisata bahari. Namun, keberadaannya semakin terancam akibat perubahan iklim, polusi, dan aktivitas manusia yang merusak.

Direktur Keuangan & Manajemen Resiko IAS, Bapak Ajar Setiadi mengatakan bahwa pelestarian ekosistem laut adalah tanggung jawab bersama yang harus dilakukan secara berkelanjutan, “Melalui program InJourney Green, IAS mengambil peran penting dalam restorasi lingkungan. Kami percaya, bahwa menjaga bumi adalah tanggung jawab yang tidak bisa ditunda, dan aksi pelestarian harus dilakukan dari hulu hingga hilir dari hutan hingga laut, dari akar hingga terumbu karang. Hari ini, kita menanam 1.000 unit terumbu karang. Tapi yang kita tanam bukan hanya karang tetapi kita menanam kesadaran, harapan, dan tanggung jawab lintas generasi”, ucapnya.

“Salah satu tantangan besar yang sedang kita hadapi bersama adalah peningkatan emisi karbon yang mempercepat perubahan iklim. Inisiatif seperti ini adalah bagian dari kontribusi langsung IAS dalam upaya mitigasi emisi, lewat pemulihan ekosistem pesisir yang mampu menyerap karbon secara alami”, tutupnya.

InJourney Green merupakan gerakan kolektif seluruh anggota InJourney Group dalam membangun ekosistem pariwisata yang ramah lingkungan, selaras dengan visi Indonesia menuju Net Zero Carbon pada tahun 2060 dan Zero Waste pada tahun 2050. Program ini mengacu pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB), khususnya poin 13 (Penanganan Perubahan Iklim), poin 14 (Ekosistem Laut), dan poin 15 (Ekosistem Darat). Kegiatan akan berlangsung di seluruh area operasional InJourney dan destinasi wisata yang dikelola dari tahun 2024 hingga 2027.

IAS terus berkomitmen untuk aktif dalam penerapan dalam program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), dengan focus pada pendidikan berkualitas, peningkatan ekonomi dan pelestarian lingkungan hidup. Program ini menjadi wujud nyata kontribusi perusahaan dalam mendukung pembangunan berkelanjutan.

Contact Person: Cindy Juwita (Public Relation Division Head)

Email : corcomm@ias.id

Tentang InJourney Aviation Services

PT Integrasi Aviasi Solusi atau InJourney Aviation Services (IAS) merupakan sub holding dari PT Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney. InJourney Aviation Services yang resmi dibentuk pada 4 Januari 2024 merupakan konsolidasi sembilan anak usaha dibawah AP 1, APII dan Garuda yang akan fokus pada seluruh kegiatan yang berkaitan dengan layanan bandara and kargo. 5 portfolio bisnis utama IAS yaitu: Cargo & Logistics, Ground Handling, Hospitality, Operations Support, dan Property dengan memberikan 15 layanan penerbangan dan logistik yang kompeten dan kompetitif. Visi IAS menjadi penyedia jasa layanan aviasi dan logistik & kargo yang profesional dan kompeten di Indonesia dan regional.

Share:

More Posts

id_ID